Artikel

TASYAKURAN WARGA PASEYAN MENJELANG MALAM 17 AGUSTUS

20 Agustus 2019 19:15:24  ARIFAH SSi  795 Kali Dibaca  Berita Desa

www.paseyan-jatirogo.desa.id – pada hari juma’at tanggal 16 agustus jam 19.30 warga desa paseyan RW 2, 3 dan RW 7 menggelar malam tasyakuran di lingkungannya masing- masing. Tasyakuran sendiri  memiliki kata dasar tasyakur . Tasyakuran artinya selamatan untuk bertasyakur atau bersyukur, atas kemerdekan yang telah dicapai bangsa Indonesia khususnya warga desa paseyan. Merdeka dari Penjajahan,  merdeka dari segala bentuk penindasasan dll.

Sebagai rasa syukurnya atas kemerdekaan yang telah dicapai ini selain para warga mengisi kemerdekaan sesuia dengan profesinya masing – masing, seperti para petani tetap giat mengerjakan sawah ladangnya dengan semangat, yang berprofesi sebagai guru mendidik generasi muda dengan ahlak yang baik serta ilmu pengetahuan yang berguna, dll. Juga digelar acara Tasyakuran menjelang malam 17 agustus 2019 di lingkungan RW masing –masing.

Acara tasyakuran ini diisi dengan beberapa acara:

  1. Hadrah
  2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya sebagai lagu kebangsaan
  3. Ceramah agama
  4. Serta makan bersama sebagai simbul kerukunan warga didesa paseyan

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar